Tebingtinggi Rata News.id :
Walikota Tebingtinggi H. Iman Irdian Saragih, SE, membuka kegiatan car free day di Lapangan Merdeka Kota Tebingtinggi, Jalan Dr. Sutomo, Minggu (14/9/2025).
Walikota H. Iman Irdian Saragih, SE, dalam sambutannya menyampaikan, bahwa kegiatan olahraga dalam car free day ini, merupakan wujud semangat kebersamaan dalam menjaga persatuan dan juga kebugaran tubuh.
“Car Free Day yang kita laksanakan pagi ini, adalah wujud nyata semangat kebersamaan untuk menuju sehat. Di Lapangan Merdeka ini, kita berkumpul bersama, meninggalkan kendaraan bermotor sejenak, menikmati udara segar, berlari, bersepeda, senam atau berjalan santai bersama keluarga dan sahabat dengan gembira,” ujar Walikota.

Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Pemko Tebingtinggi, menggelar acara Car Free Day dengan kegiatan olahraga bersama, mulai dari jalan sehat, senam bersama, hingga pemeriksaan kesehatan gratis. Kegiatan ini juga digelar dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-42 dan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-80.
Secara khusus, Walikota berpesan kepada para pemuda yang ikut acara car free day, agar tidak terjebak dalam gaya hidup pasif. Jadikanlah olahraga sebagai sahabat sehari-hari, memulainya dengan hal-hal sederhana, seperti lari pagi, bersepeda, atau olahraga bersama di Car Free Day.

“Pemuda yang sehat adalah pemuda yang siap membawa Indonesia menuju Indonesia Emas 2045. Dengan semangat Haornas ke-42 dan 80 tahun kemerdekaan RI, mari kita satukan langkah. Olahraga untuk Indonesia, Maju, Unggul, dan Berdaulat! Salam olahraga! Jaya!” pungkas Wali Kota.
Harapan Walikota, hendaknya ” Car free day ini, bisa dilaksanakan bukan hanya hari ini saja, tetapi dilaksanakan setiap minggu, demi terwujudnya Kota sehat, Kota Idaman”.

Dalam kegiatan Car Free Day yang dilaksanakan Minggu ke-2 hari ini tanggal 21 September 2025, Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) RSUD dr. H. Kumpulan Pane Kota Tebingtinggi, mengirimkan Tim Kesehatan yang bertugas sebanyak tiga orang yaitu dr. Atikah Zahra Alvin Izzati, Ahmad Habibi, S.Kep. Ners (Perawat) dan Maradhona Ritonga, SE ( Petugas Ambulance), sesuai surat perintah tugas Nomor : 800/3352/RSUD-TT-2025 di tandatangani Plt. Direktur UPTD RSUD dr. H. Kumpulan Pane Tebingtinggi drg. Lili Marliana, MKM.
Rangkaian acara Car Free Day, sebagaimana minggu sebelum nya, dimulai dengan senam sehat bersama, jalan santai, lari , bersepeda mengelilingi Lapangan Merdeka, kemudian dilanjutkan pemeriksaan kesehatan gratis, oleh petugas Medis dari Dinas Kesehatan, Puskesmas dan UPTD RSUD DR. H. Kumpulan Pane Kota.

Beberapa peserta kegiatan Car Free Day saat di wawancara oleh Wartawan Rata News.id menyebutkan, bahwa kegiatan tersebut sangat positif dan bermanfaat untuk kebugaran dan kesehatan tubuh. Sehingga saat bekerja kembali keesokkan harinya, badan terasa fresh penuh semangat.
“Mudah mudahan Pemko Tebingtinggi melalui Disporapar, secara terus menerus setiap hari Minggu, melaksanakan car free day ini, jangan hanya saat memperingati Haornas saja. Karena kegiatan seperti ini, sangat baik bagi kalangan Pelajar, mahasiswa, pekerja, dan warga untuk mengisi waktu kosong saat weekend atau hari libur,” ucap mereka penuh semangat dan happy. (05.RN/mr).